Memulai Persahabatan Melalui Pena dan Kertas dengan International Geek Girl Pen Pals Club

Di era digital ini segalanya menjadi lebih cepat. Apabila kangen dengan keluarga yang tinggal di kota lain kita tinggal pencet nomer teleponnya. Kangen dengan teman kita tinggal kirim email atau message di akun jejaring sosial. Terkadang bahkan kita bisa memposting hal yang random di laman jejaring sosial kita dan terkoneksi dengan orang-orang baru yang meninggalkan komentar di status tersebut.

writing-by-Jeffrey-James-Pacres-on-flickr_id-geek-girls-blog

Diluar segala kecepatan dan kemudahan tersebut, pernahkah geekgals benar-benar memikirkan bahwa sebenarnya koneksi kita tidak benar-benar bertambah luas. Walaupun di jejaring sosial, kebanyakan yang meng-add teman adalah mereka-mereka yang ditemui di dunia nyata lalu melanjutkan kontak di dunia digital.

Mungkin, manusia tetap lebih menyukai awal perkenalan yang tradisional. Tapi bagaimana caranya bertemu dengan teman internasional kalau menggunakan cara tradisional?. Nah, salah satunya kita bisa menggunakan program sahabat pena. Sahabat pena atau penpals, adalah program yang cukup terkenal sampai tahun ’90-an dimana email mulai luas digunakan. Kita harus bergabung dengan komunitas tertentu yang bertugas mendata orang-orang yang berminat dengan kegiatan sahabat pena, lalu menghubungkan orang-orang yang memiliki minat yang serupa.

International Geek Girl Pen Pals Club IGGPPC_id geek girls blog

Untuk geekgals yang tertarik dengan kegiatan sahabat pena, sekarang geekgals bisa bergabung dengan International Geek Girl Pen Pals Club (IGGPPC). Bertujuan untuk mempertemukan para perempuan geek dari seluruh dunia untuk memulai hubungan pertemanan dengan cara yang sudah mulai ditinggalkan: menggunakan surat yang dikirimkan melalui pos.

Program sahabat pena memang lebih sulit, lama dan mahal dibandingkan menggunakan jejaring sosial. Tetapi, berdasarkan pengalaman penulis idGeekGirls, kebanyakan sahabat pena lebih serius dalam menjalin hubungan. Salah satu sisi positifnya adalah geekgals akan terbiasa menuliskan cerita dalam bentuk yang lebih kompleks dan tertata, karena apabila geekgals hanya menuliskan kalimat-kalimat pendek seperti status jejaring sosial tentu teman di belahan dunia lain tidak akan paham isi ceritanya.

Geekgals juga bisa saling mengirimkan pernak-pernik yang hanya ada di Indonesia ke sahabat pena yang tinggal di negara lain. Mengirimkan foto-foto, kartu ucapan ulang tahun atau tahun baru. Atau bahkan mengerahkan kemampuan craft dan desain geekgals untuk membuat sendiri kertas surat dan amplop yang akan kita kirimkan. Membayangkannya saja sudah sangat menyenangkan bukan?.

International Geek Girl Pen Pals Club IGGPPC_id geek girls blog_2

Sayangnya, saat ini International Geek Girl Pen Pals Club (IGGPPC) sudah penuh karena kuota 1000 anggota pertama sudah tercapai hanya dalam tiga hari saja. Padahal mereka mentargetkan sembilan hari untuk mencapai target tersebut. Untuk geekgals yang tertarik bergabung dengan mereka, langsung “like” Facebook page IGGPPC karena mereka sudah berjanji akan segera membuka kloter berikutnya setelah para peserta di kloter pertama selesai dihubungkan dengan para sahabat penanya.

Penulis idGeekGirls merasa cukup sedih karena tahu belakangan tentang program ini sehingga tidak kebagian mendaftar di kloter pertama. Benar-benar tidak sabar untuk mendaftar di kloter kedua dan mendapatkan teman baru yang apa-bagaimana-siapanya akan menjadi kejutan. Apa geekgals tertarik dengan program sahabat pena ala International Geek Girl Pen Pals Club (IGGPPC) ini?. Sharing di comment ya 🙂

Source: technobuffalo.com

Photo courtesy of Jeffrey James Pacres on flickr

Related Post

3 thoughts on “Memulai Persahabatan Melalui Pena dan Kertas dengan International Geek Girl Pen Pals Club

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *